DEFINISI
Pengguna PAYBILL adalah seseorang yang telah mendaftar dan memiliki akun pada Paybill.id.
Biller adalah Pengguna yang mempunyai tagihan ke Pengguna Layanan PAYBILL lainnya dan melakukan pembayaran melalui Layanan PAYBILL.
Rekening biller adalah rekening yang digunakan untuk menampung dana transaksi atas pembayaran melalui Layanan PAYBILL.
Settlement adalah proses pelimpahan dana transaksi pembayaran Pengguna Layanan PAYBILL ke rekening biller (Maksimal H+2 setelah transaksi sukses).
Tagihan adalah jumlah kewajiban yang harus dibayarkan Pengguna yang ditagihkan biller melalui Layanan PAYBILL.
Transaksi adalah pembayaran tagihan melalui Layanan PAYBILL.
Biaya Layanan adalah biaya yang dikenakan kepada Pengguna yang melakukan pembayaran dan biller yang menggunakan Layanan PAYBILL.
Help Desk Officer adalah unit kerja khusus yang berfungsi sebagai pengadministrasi informasi Layanan, keluhan, dan informasi penting lainnya kepada Pengguna dan Biller yang berkaitan dengan Layanan PAYBILL.
Hari Kerja adalah hari Senin sampai dengan hari Jumat, selain dari hari Sabtu, Minggu, hari libur nasional dan hari libur lainnya yang ditetapkan secara resmi oleh Pemerintah atau Bank Indonesia.
Metode Pembayaran yang tersedia di Paybill :
A. Transfer virtual account adalah pembayaran melalui transfer bank
B. Debit Online adalah pembayaran melalui Mandiri Clickpay, BCA Klikpay, CIMB Clicks individual.
C. Kartu Kredit adalah pembayaran dengan kartu kredit berlogo VISA/MASTERCARD/JCB
D. Rekening Ponsel adalah sistem dan jaringan pembayaran elektronis, yang diselenggarakan, dioperasikan dan dikelola oleh PT. Bank CIMB Niaga Tbk.
DOWNLOAD DAN REGISTRASI PAYBILL
Pengguna dapat menikmati Layanan PAYBILL pertama kali dengan cara:
Mendownload aplikasi PAYBILL secara langsung melalui smartphone yang tersedia pada Google Play Store (untuk Android) dan Apple App Store (untuk iOS), dan kemudian:
A. Setelah aplikasi PAYBILL terinstal, Pengguna dapat melakukan proses Registrasi melalui aplikasi PAYBILL tersebut dengan mengikuti arahan dan memberikan informasi antara lain:
1. Nama Lengkap
2. Alamat email
3. Kata sandi
B. Setelah mengisi data lengkap maka Pengguna harus melakukan verifikasi melalui email yang dikirim dan/atau Pengguna bisa melakukan verifikasi nomor handphone dengan memasukkan 6 digit kode OTP yang diterima melalui nomor handphone yang telah didaftarkan.
C. Setelah proses registrasi berhasil, Pengguna dapat mengakses Layanan PAYBILL.
Melalui laman website www.paybill.id
1. Alamat email
2. Nama Lengkap
3. Kata sandi
4. Nomor handphone
FASILITAS LAYANAN PAYBILL
A. Pengguna PAYBILL dapat melakukan transaksi-transaksi berikut:
1. Mengelola & Memonitor Tagihan (Menagih)
2. Melakukan Pembayaran Tagihan (Membayar)
B. Informasi & Pembayaran segala tagihan dari Biller dengan berbagai Metode Pembayaran
C. Pembelian isi ulang seperti pulsa operator telekomunikasi ataupun lainnya dapat dilakukan melalui aplikasi PAYBILL dengan denominasi yang tersedia atau sesuai arahan yang ditampilkan pada aplikasi PAYBILL.
D. Pembayaran tagihan pascabayar atau bulanan seperti tagihan operator selular, Telkom PSTN, dan lain sebagainya, dapat dilakukan melalui aplikasi PAYBILL.
E. Transaksi pembelian dan pembayaran yang berhasil dapat dilihat pada riwayat transaksi finansial yang tersedia pada aplikasi PAYBILL.
F. Media informasi yang menghubungkan antara Biller dengan Pengguna
BIAYA LAYANAN PAYBILL
Adalah biaya yang akan dibebankan kepada Biller atau Pengguna yang melakukan pembayaran transaksi dengan menggunakan Layanan PAYBILL. Informasi mengenai biaya layanan Paybill dapat dilihat pada menu
PRICINGINFORMASI & KELUHAN
A. Pengguna dapat mengajukan pertanyaan seputar Layanan PAYBILL maupun keluhan atau sengketa (dispute) atas Transaksi dengan melalui email ke atau chatting melalui website www.paybill.id.
B. Pengguna dapat juga melihat informasi-informasi mengenai Penggunaan Layanan PAYBILL beserta promosi-promosi terkini secara langsung pada aplikasi PAYBILL atau pada website PAYBILL di www.paybill.id.
BATAS PERTANGGUNG JAWABAN
A. Untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan data Pengguna, Pengguna wajib mengingat dan menjaga kerahasiaan informasi data Pengguna maupun segala aktivitas/Transaksi yang terjadi/dilakukan oleh Pengguna, dan tidak memberitahukannya kepada pihak manapun. Pengguna bertanggung jawab sepenuhnya atas segala akibat dan resiko yang timbul sehubungan dengan kelalaian Pengguna dalam menjaga kerahasiaan informasi data akun yang dimilikinya.
B. Pengguna dengan ini mengetahui dan menyetujui penggunaan Layanan PAYBILL sesuai dengan ketentuan peraturan yang berlaku di Indonesia, dan karenanya penggunaan Layanan yang terdapat pada aplikasi PAYBILL ini tidak dapat dianggap sebagai pengalihan hak kepemilikan kepada Pengguna.
C. Pengguna dengan ini mengetahui dan menyetujui Penggunaan Layanan PAYBILL ini tunduk pada termasuk tapi tidak terbatas pada Syarat dan Ketentuan Layanan PAYBILL ini, maupun ketentuan peraturan yang berlaku di Indonesia dari waktu ke waktu tentang Penagihan.
D. Pengguna dengan ini wajib melakukan pengecekan dan memastikan segala informasi data yang di-input pada saat melakukan Transaksi adalah benar. Oleh karenanya, Pengguna membebaskan dan melepaskan pemilik & penyedia Layanan PAYBILL dari segala tuntutan, gugatan dan /atau ganti kerugian dari Pengguna maupun pihak manapun dan dalam bentuk apapun sehubungan dengan kelalaian Pengguna dalam memenuhi ketentuan ayat ini.
E. Apabila Transaksi telah sukses, Pengguna dengan ini mengetahui dan menyetujui bahwa transaksi TIDAK DAPAT dibatalkan dengan alasan apapun dan Transaksi akan tetap diproses sesuai dengan informasi data yang telah di-input oleh Pengguna.
F. Pengguna dapat dikenakan biaya-biaya tertentu terkait dengan penggunaan Layanan PAYBILL kepada Pengguna sesuai dengan ketentuan yang berlaku di PAYBILL, termasuk namun tidak terbatas pada biaya Transaksi, biaya short message service (SMS), dan biaya lainnya yang akan diinformasikan kepada Pengguna melalui media komunikasi yang digunakan untuk produk PAYBILL. Penggunaan Layanan PAYBILL menggunakan fasilitas Layanan data, oleh karenanya Pengguna akan dikenakan tarif akses data yang fasilitas, biaya dan ketentuan penggunaannya diatur oleh operator selular dan/atau internet service provider yang digunakan oleh Pengguna.
G. Dalam hal terjadi gangguan teknis pada jaringan (network) atau sedang dilakukannya peningkatan, perubahan, perbaikan dan/atau pemeliharaan jaringan (network) yang mengakibatkan terganggunya Layanan PAYBILL, maka akan dilakukan penanganan dan perbaikan segera maksimum dalam 1 (satu) hari kerja dan dalam hal ini Pengguna akan menerima notifikasi dari PAYBILL atas terganggunya Layanan tersebut.
H. Dalam hal terjadinya kesalahan sistem oleh sebab apapun yang mengakibatkan terganggunya Layanan PAYBILL atau kesalahan pelaksanaan atas Layanan atau transaksi PAYBILL yang bukan disebabkan oleh Pengguna, maka akan dilakukan perbaikan secepatnya atas kesalahan tersebut dalam 1 (satu) hari kerja atau maksimum dalam 3 (tiga) hari kerja sejak ditemukannya kesalahan tersebut.
FORCE MAJEURE
Tidak dilaksanakannya atau tertundanya pelaksanaan sebagian atau keseluruhan kewajiban berdasarkan Syarat dan Ketentuan Layanan PAYBILL ini, tidak dianggap sebagai pelanggaran terhadap Syarat dan Ketentuan Layanan PAYBILL apabila hal tersebut terjadi karena keadaan diluar kendali (Force Majeure), termasuk tapi tidak terbatas pada: (a) bencana alam, (b) peristiwa kebakaran, pemogokan, perang, huru-hara, pemberontakan atau tindakan militer lainnya, (c) tindakan pihak/instansi yang berwenang yang mempengaruhi kelangsungan penyelenggaraan jasa telekomunikasi, (d) tindakan pihak ketiga yang menyebabkan Layanan PAYBILL tidak dapat diberikan, dan (e) adanya keputusan atau perubahan keputusan yang berdampak pada pelaksanaan Layanan PAYBILL ini, termasuk diantaranya perubahan pemberlakuan tarif kepada Pengguna.
KEAMANAN & KERAHASIAAN TRANSAKSI
A. Layanan PAYBILL sangat peduli pada keamanan dan kenyamanan Pengguna pada saat melakukan Transaksi. Oleh karena itu, Layanan PAYBILL memiliki sistem keamanan pada saat Pengguna melakukan Transaksi untuk memberi kepastian kepada Pengguna bahwa Transaksi dan informasi Pengguna aman.
B. Layanan PAYBILL menggunakan server yang aman untuk menjaga keamanan & kerahasiaan informasi Pengguna. Seluruh informasi yang bersifat sensitif dikirimkan melalui teknologi Secure Socket Layer (SSL), dimana data tersebut hanya dapat di akses oleh personel yang memiliki otorisasi khusus yang diharuskan untuk tetap menjaga kerahasiaan informasi-informasi tersebut.
C. Pastikan kata sandi milik Pengguna tidak diketahui oleh siapapun, untuk menghindari adanya penyalahgunaan oleh pihak lain.
D. Dalam hal dimana Layanan PAYBILL memiliki kerjasama dengan pihak ketiga terkait penyediaan akses ke Layanan PAYBILL untuk Pengguna melalui sarana pihak ketiga tersebut:
1. PAYBILL dapat menampilkan data informasi akun Pengguna pada sarana pihak ketiga tersebut hanya setelah mendapat persetujuan dari Pengguna;
2. PAYBILL dapat menggunakan sarana otorisasi selain kata sandi yang ditentukan bersama oleh PAYBILL dan pihak ketiga yang bekerjasama dengan Layanan PAYBILL.
3. PAYBILL menjamin bahwa ketentuan pelaksanaan seperti yang dimaksud pada bagian i) dan (ii) di atas telah memenuhi standar keamanan dan ketentuan Layanan PAYBILL serta memastikan bahwa hal tersebut tidak melanggar peraturan perundang-undangan yang berlaku.
PERNYATAAN & JAMINAN
A. Sehubungan dengan pelaksanaan Transaksi yang dilakukannya, Pengguna dengan ini menyatakan dan menjamin telah membaca, mengerti, dan menyetujui seluruh isi Syarat dan Ketentuan Layanan PAYBILL ini termasuk syarat dan ketentuan lainnya yang disediakan oleh dan/atau pihak ketiga yang bekerjasama dengan Layanan PAYBILL mengenai Penggunaan fitur baru atau Penggunaan Layanan PAYBILL melalui sarana pihak ketiga tersebut.
B. Pengguna dengan ini menyatakan dan menjamin untuk bertanggung jawab sepenuhnya terhadap email dan nomor handphone yang berada di bawah penguasaannya dan kerahasiaan informasi data miliknya terkait untuk Penggunaan Layanan PAYBILL.
C. Pengguna dengan ini menyatakan dan menjamin untuk bertanggung jawab sepenuhnya terhadap segala Penggunaan Layanan PAYBILL, termasuk tapi tidak terbatas pada setiap resiko dan/atau kerugian yang muncul apabila terjadi penyalahgunaan oleh Pengguna dan/atau pihak ketiga yang didasarkan oleh alasan dan/atau sebab apapun sebagai akibat langsung maupun tidak langsung dari Penggunaan Layanan PAYBILL.
D. Pengguna dengan ini bertanggung jawab sepenuhnya menjaga keamanan data informasi pribadi, perangkat eletronik / telepon genggam dan koneksi internet dari kejahatan cyber seperti phising, virus, trojan, malware yang berakibat pada penipuan, kerugian atau kerusakan termasuk namun tidak terbatas pada cyberbullying dan terorisme, dan oleh karenanya (i) Pengguna wajib memastikan keabsahan laman web yang dikunjungi; (ii) Pengguna disarankan menggunakan anti virus yang berlisensi; (iii) Pengguna senantiasa berhati-hati dalam menggunakan koneksi internet umum (public wifi access); dan (iv) Pengguna disarankan untuk mengganti kata sandi akses ke Layanan PAYBILL secara berkala. Pengguna dapat memperoleh informasi-informasi lebih lanjut dan terkini pada laman web Kementrian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia https://www.kominfo.go.id.
E. Pengguna dengan ini menyatakan dan menjamin bahwa data-data yang diberikan / diisi pada saat Pengguna melakukan registrasi/pendaftaran adalah benar/akurat dan lengkap dan memastikan bahwa informasi yang diberikan tersebut akan selalu up to date.
F. Segala dokumen yang telah diserahkan kepada PAYBILL baik berupa hardcopy ataupun softcopy akan didokumentasikan oleh PAYBILL dan tidak dapat dikembalikan dengan alasan apapun.
G. Pengguna setuju untuk membebaskan dan melepaskan PAYBILL dari segala tuntutan, gugatan, dan/atau ganti kerugian dari pihak manapun sehubungan dengan kelalaian Pengguna dalam memenuhi ketentuan pernyataan dan jaminan ini.
LAIN-LAIN
A. Pengguna dapat membaca Syarat dan Ketentuan Layanan PAYBILL kembali dan mengetahui informasi terkini mengenai Layanan PAYBILL melalui website www.paybill.id.
B. Dengan melakukan Transaksi melalui PAYBILL, Pengguna menyatakan setuju untuk tunduk dan terikat pada Syarat dan Ketentuan Layanan PAYBILL.
C. Syarat dan Ketentuan Layanan PAYBILL ini tunduk, diatur, dan diimplementasikan menurut hukum Republik Indonesia.
D. Apabila terjadi perselisihan dalam penafsiran dan pelaksanaan Syarat dan Ketentuan Layanan PAYBILL ini, PAYBILL dan Pengguna sepakat untuk menyelesaikannya secara musyawarah untuk mufakat.
E. Pengguna akan menerima pemberitahuan mengenai produk atau Layanan atau promosi terkini dari PAYBILL melalui media komunikasi pribadi seperti SMS atau melalui aplikasi PAYBILL. Jika Pengguna tidak berkenan untuk menerima pemberitahuan tersebut maka Pengguna dapat mengajukan melalui email ke .